-
Cara Menambahkan Sertifikat SSL Valid Gratis dari cPanel
Setelah sekian lama blog ini terbengkalai dan baru saja kemarin perpanjang langganan nama domain blog ini, akhirnya saya isi kembali supaya “agak” hidup kembali dari mati suri. Postingan PERTAMA di tahun 2018 ini adalah bagaimana cara menambahkan sertifikat SSL valid gratis dari cPanel.
-
Cara Cerdas Kelola Keuanganmu untuk Mencapai Impian
Hi Sob, ingin tau cara cerdas kelola keuanganmu untuk mencapai impianmu sob? Sebelumnya, saya adalah seseorang yang sulit untuk disiplin nabung sob. Saat ini saya memiliki bisnis, dan ingin sekali bisa rutin menyisihkan sebagian pendapatan bisnis perbulannya untuk THR lebaran. Tadinya bingung bagaimana supaya bisa disiplin menyisihkan penghasilan. Hingga saya tahu bahwa ternyata ada fitur Pengelolaan Finansial Pribadi di BNI Internet Banking yang sangat bermanfaat. Fitur ini membantu saya dalam mengelola dana THR bisnis saya sob. Jadi, saya sudah lebih tenang untuk menyiapkan dana THR lebaran tahun depan. Fitur Pengelolaan Finansial Pribadi di BNI Internet Banking sudah membantu saya dalam mengatasi permasalahan menyisihkan dana untuk THR. Nah, sekarang saya bagikan tips…
-
Cara eKlaim BPJS Ketenagakerjaan Bagi yang Mengundurkan Diri (Resign)
Tulisan ini saya buat untuk rekan-rekan yang ingin tahu cara eKlaim BPJS Ketenagakerjaan (BPJSTK) agar tidak seperti saya yang harus bolak-balik ke kantor BPJSK hingga 4 kali. Padahal proses ini sebenarnya mudah dan hemat waktu dibandingkan harus mengambil formulir dulu di basement BPJSTK dimana antriannya bisa mencapai puluhan orang dan harus datang sebelum jam 7 pagi. Jika anda sudah memahami prosedur dan menyiapkan persyaratannya, anda cukup satu kali saja datang ke kantor BPJSTK untuk melakukan klaim.
-
Solusi Font Bootsrap Tidak Terbaca oleh Browser
Sebenarnya permasalahan ini sudah lama, tapi siapa tau ada yang mengalaminya.
-
[IMHO] Persepektif Lain Soal Kebijakan Kantong Plastik Berbayar
Kebijakan kantong plastik berbayar yang saat ini sedang ramai diperbincangkan, tentunya mengundang pro dan kontra. Secara pribadi, saya pro mengurangi penggunaan kantong plastik untuk mengurangi limbah kantong plastik yang semakin parah. Namun, di sisi lain ada hal yang menjadi pertanyaan soal kantong plastik berbayar ini yang membuat kontra. Tujuan kantong plastik berbayar ini baik, dan “seharusnya” bisa membuat orang-orang menggurangi penggunaan kantong plastik. Namun dengan harga Rp 200, bisa dibilang masih sangat murah dan rata-rata orang masih bisa memaklumi, sehingga mereka merasa lebih baik membeli kantong plastik daripada nenteng-nenteng barang. Toh, cuma 200 perak. Atau seperti kemarin, ayah saya membayar Rp 2.000 per kantong. Pertanyaannya, kemanakah uang yang Rp 200…
-
Review ASUS LolliFlash – Pencahayaan Tambahan untuk Hasil Foto yang Lebih Baik
Pencahayaan merupakan salah satu bagian penting dari fotografi. Apalagi jika kamera yang digunakan untuk memotret adalah kamera smartphone yang sangat sensitif dengan cahaya yang kurang, sehingga menghasilkan foto yang kurang bagus. ASUS menghadirkan ASUS LolliFlash sebagai aksesoris smartphone yang berfungsi sebagai flash tambahan untuk kamera smartphone. Bentuknya kecil, berbobot ringan (hanya 8 gram), serta menggunakan dua buah LED berwarna, dapat membantu pencahayaan saat pemotretan sehingga menghasilkan foto yang lebih baik. ASUS LolliFlash, merupakan external flash tambahan dari ASUS yang bersifat universal, sehingga dapat digunakan di berbagai jenis smartphone.
-
Menghilangkan iCloud Activation Lock untuk Perangkat iOS yang Pemiliknya Sudah Meninggal
Dua minggu yang lalu saya mendapatkan permintaan untuk menghilangkan iCloud Activation Lock pada iPad Mini murid saya. iPad tersebut terkena iCloud Activation Lock karena iPad tersebut terhubung dengan akun iCloud kakaknya yang sudah meninggal. Sayangnya tidak ada yang tahu Apple ID kakaknya tersebut sehingga iCloud Activation Lock tersebut tidak dapat dihilangkan. Awalnya berbagai cara saya cari di Google dan mencoba untuk mem-bypass iCloud Activation Lock tersebut. Tetapi tidak ada satupun cara yang berhasil, hingga akhirnya saya menyerah dan mencoba untuk menghubungi Apple Care via telepon (0800-102-7753). Ternyata, justru cara ini yang paling mudah dan legal tentunya.
-
Review Aplikasi Garda Mobile OtoCare – Asisten Pribadi Pemilik Kendaraan Bermotor
Asuransi Astra, penyedia asuransi mobil Garda Oto, telah meluncurkan aplikasi mobile yang bernama Garda Mobile OtoCare pada tanggal 3 Juni 2015 yang lalu di Plaza Senayan, Jakarta. Dengan moto “Peace of Mind in Your Pocket”, OtoCare diharapkan dapat membantu pemilik kendaraan bermotor memonitor kendaraannya. Otocare juga dapat membantu pemilik kendaraan bermotor mengingat jadwal-jadwal penting seperti perpanjang SIM atau STNK, atau jadwal perawatan kendaraan. Tidak hanya itu, OtoCare juga memberikan info-info yang bermanfaat bagi para pengendara seperti lokasi-lokasi fasilitas umum dan artikel-artikel informatif tentang berkendara aman dan nyaman. Saat ini, Garda Mobile OtoCare tersedia untuk platform Android dan iOS. Bagi pengguna yang mengunduh OtoCare hingga 31 Juli 2015 akan mendapat manfaat istimewa e-Garda Oto eXperience Card (e-GOXC)…
-
Review Power Bank ASUS ZenPower 10.050 mAh
Bersamaan dengan peluncuran smartphone ASUS Zenfone 2 pada bulan April yang lalu, ASUS meluncurkan ASUS ZenPower untuk memenuhi kebutuhan pasar sumber daya cadangan gadget masa kini. ASUS ZenPower merupakan power bank berkapasitas 10.050 mAh dengan ukuran seperti kartu kredit berbobot 215 gram yang terasa nyaman untuk digenggam. Balutan casing alumunium seperti produk Zen dari ASUS lainnya seperti smartphone ZenFone atau ultrabook ZenBook, membuat power bank ini terlihat premium. Hadir dalam lima varian warna (gold, silver, black, cyan, dan magenta), ASUS ZenPower dibanderol dengan harga Rp 269.000.
-
Windows Server 2003 Akan Segera Berakhir – Let’s Move On!
Tinggal beberapa hari lagi tepatnya tanggal 14 Juli 2015 nanti, Microsoft akan menghentikan dukungan layanan terhadap Windows Server 2003. Artinya, Windows Server 2003 akan mendapatkan berbagai resiko terutama ancaman keamanan. Jika ada bugs atau celah-celah keamanan baru yang ditemukan pada Windows Server 2003 setelah tanggal tersebut, tidak akan ada lagi update yang diberikan oleh Microsoft. Ini sangat berbahaya bagi kelangsungan bisnis anda.